Koramil 0622-06/Parakansalak Melalui Babinsa Bojongasih Monitoring Vaksinasi Di Wilayah Desa Binaanya 

    Sukabumi - Koramil 0622-13/Parakansalak  Sertu Hendra Gunawan melaksanakan monitoring peyuntikan vaksin 1 tingkat SMA/Remaja tempat di SMAN 1 Parakansalak.

    Masih dalam momentum HUT RI Ke 76 Koramil Parakansalak terus giat hadir di tengah-tengah warga masyarakat untuk mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh. Salah-satunya dalam bidang kesehatan terutama dimasa Pandemi Covid-19 ini.

    Sebelumnya, Koramil Parakansalak melaksanakan rajia masker demi kesehatan dan keselamatan warga masyarakat dari wabah pandemi Covid-19 ini di wilayahnya.

    Hal itu dilakukan demi keselamatan warga masyarakat dari wabah pandemi Covid-19.

    Koramil dan polsek serta pihak lainnya di Kecamatan Parakansalak gencar melakukan sosialisasikan Prokes Covid-19. 

    Dimomentum HUT RI ke 76 ini, kita semua berharap agar Pandemi Covid-19 ini cepat berakhir.

    "Para Babinsa terus monitoring pelaksanaan vaksin Covid-19 di wilayah desa binaannya, kemarin juga di SMAN 1 Parakansalak sudah dilaksanakan Vaksinasi Covid-19. Sertu Hendra Gunawan hadir dilokasi sebagai Babinsa di wilyahnya, " kata Kpt Inf Agus Rahman selaku Danramil Parakansalak, Minggu 22 Agustus 2021.

    Pihaknya berharap selain taat Prokes Covid-19 kita semua mari ikuti Vaksinasi Covid-19.

    "Hal ini agar imun tubuh kita kuat dan bisa terhindar dari wabah Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih ada, " jelasnya. 

    Danramil juga mengajak bahwa Kita semua sama-sama saling mengingatkan kesadaran dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19.

    "Di Parakansalak ini kita berjuang bersama agar terhindar dari Pandemi Covid-19 tersebut, " pungkasnya.

    Sukabumi Jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0622-04/Cikidang Monitoring Dan...

    Artikel Berikutnya

    Hadir DPD PPLHI Di Kabupaten Sukabumi,  Resmi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Gebragan Maruly di Awal Tahun Tangkap 9  Pelaku Rudapaksa di Sukabumi
    Siapakah Satrio Piningit Tahun 2024?
    Kpt Arm Witono  Berikan Materi Bela Negara dan Cegah Kenakalan Remaja di Surade 
    Beauty Sexy dan Beauty Women Office  Tengku Careen Tampil Memukau
    Ikon Polsek Parakansalak Polres Sukabumi, Ada Buku Curhat Bhabinkamtibmas

    Tags